Apa yang terlintas di benak kamu, ketika berbicara tentang Semarang ? Beberapa dari kita, mungkin akan langsung menyebut hidangan Lumpia. Tidak hanya sebatas Lumpia, Semarang juga terkenal dengan olahan makanannya yang lezat dan menggugah selera. Jika kamu hendak mengunjungi kota Pesona Asia ini, yuk simak beberapa tempat makan di Semarang paling enak!
1. Toko Oen
Kamu dapat menemukan toko yang terkenal dan legendaris di Semarang, ialah Toko Oen. Restoran dengan nuansa tempo dulu ini, terkenal dengan es krimnya yang homemade dan menyegarkan. Jika kamu ingin mengunjungi dan menikmati segarnya es krim homemade, kunjungi Jalan Pemuda no. 52 Semarang. Toko Oen sangat mudah untuk dijangkau dan ditemukan, karena toko legendaris ini tepat berada di pinggi jalan utama.
Tidak hanya ice cream, Toko Oen juga menyediakan menu jalan kolonial Belanda. Beberapa menu tersebut seperti Uitsmijter, Kastengels, hingga Huzarensalade. Karena menu khas kolonial itulah, Toko Oen masih banyak dikunjungi wisatawan dari Belanda ketika mengunjungi Semarang. Toko Oen mulai beroperasi pada pukul 08.00, hingga pukul setengah sepuluh malam.
2. Waroeng Kaligarong
Jika kamu mencari kuliner di sekitar Simpang Lima, ada satu rumah makan di Semarang paling enak dan selalu ramai dikunjungi. Ialah Waroeng Kaligarong, tempat makan yang berada di Jalan Pandjaitan no.64, Semarang. Di tempat ini, kamu bisa merasaka berbagai makanan khas Indonesia. Salah satu hidangan yang paling nikmat adalah, Bebek Goreng Sambal Mangga Muda. Sekali gigit saja, empuknya dagiing Bebek Goreng akan siap menggoyang lidahmu.
3. Grill On Resto
Bagi pecinta sate ayam, sudah pasti restoran ini sangat menjadi tempat favorit. Pasalnya Grill On Resto menawarkan tidak hanya sate ayam biasa, seperti sate kalak. Penasaran ingin mencoba sate ayam dengan bumbu kalak ? Langsung saja kunjungi Grill On Resto yang berada di Susan Building lantai 3, Jalan Seroja Timur No.2 Semarang. Tempatnya yang instagramable, serta varian menu andreas restaurant yang menggiurkan, sangat sayang untuk dilewatkan.
4. Gulai Kepala Ikan Pak Untung
Mencari hidangan gulai ? Langsung saja meluncur ke tempat makan Gulai Kepala Ikan Pak Untung. Sesuai dengan namanya, gulai kepala ikan adalah menu unggulannya. Gulai yang dimasak dengan berbagai rempah ini, memiliki aroma yang manis dan rasa yang gurih dan lezat. Apalagi harga yang ditawarkan untuk satu porsinya pun sangat ramah dikantong, yaitu dimulai dari harga Rp 9 ribu rupiah saja. . Gulaui Kepala Ikan Pak Untung berada di Jalan Siwalan No. 1 Semarang.
5. Gudeg Abimanyu
Jika ingin merasakan rasa yang berbeda dari Gudeg Jogja, kamu bisa mengungi Gudeg Abimanyu. Berbeda dengan kota asalnya yang cenderung memiliki rasa manis, Gudeg Abimanyu lebih memiliki rasa yang gurih. Gudeg Abimanyu ini berada di Jalan Ki Mangunsarkoro no 15, Semarang. Di tempat makan ini, rasakan Gudeg dengan perpaduan berbagai bahan yang disiram dengan santan kental menambah kegurihan dalam Gudeg Abimanyu.
6. Pujasera Simpang Lima
Bingung ingin mencari menu makanan ? Gampang, datangi saja Pujasera Simpang Lima. Ada sebanyak 172 stan kuliner, membuatmu mudah untuk menemukan hampir seluruh masakan Nusantara. Pujasera ini dapat menjadi tempat makan paling enak di Semarang, setelah lelah berjalan jalan di sekitar Simpang Lima. Aktivitas pujasera mulai terlihat sejak pukul 17.00 hingga dini hari. Harga yang ditawarkan di Pujasera ini pun sangat ramah di kantong, yaitu dimulai dari Rp 5 ribu rupiah.
7. Restoran Pesta Keboen
Ingin merasakan menikmati hidangan di tempat tempoe doeloe ? Restoran Pesta Keboen dapat memberikan sensasinya. Restoran ini menempati bangunan yang telah berdiri cukup lama, yaitu sejak pada tahun1850. Interior dan seluruh peralatan yang ada di restoran ini pun, menggunakan perabotan abad 18 hingga 19. Jika kamu ingin kembali mengarungi waktu, kunjungi Restoran Pesta Keboen yang berada di Jalan Veteran No.29.